5 Kamera DSLR Terbaik bagi Pemula & Prosumers (Update 2023)

Posted on

Pemula atau profesional sama-sama memiliki hak untuk memilih kamera DSLR terbaik. Alasan pilihan kamera pun bisa beragam. Mulai dari fitur yang tersedia hingga karena ingin mencoba fitur prosumer.

Kamera DSLR atau digital single lens reflex merupakan salah satu jenis kamera yang paling digemari oleh pecinta foto.

Meskipun sudah mulai tergusur oleh mirrorless, namun tidak bisa dipungkiri bahwa kamera DSLR memiliki point plus tersendiri dimata para pemburu foto, baik pemula maupun profesional.

Setelah populer pada tahun 2000an lalu, semakin banyak orang jatuh cinta dengan jenis kamera ini.

Selain hasil jepetrannya yang menawan, DSLR juga memiliki body serta lensa dengan tipe yang sangat beragam.

Mulai dari yang DSLR dengan spesifikasi simple untuk pemula hingga dengan berbagai fitur untuk fotografer profesional.

Karena tipenya yang sangat beragam, seringkali membuat kamu bingung dalam memilih tipe DSLR, bukan?

Tidak perlu khawatir, di bawah ini adalah 5 rekomendasi kamera DSLR terbaik yang bisa kamu jadikan pilihan.

Baca Juga: 7 Kamera Digital Terbaik untuk Travelling Kamu

#1. Sony A7 Mark II (Alpha 7)

Sony A7 Mark II Alpha7
Sony A7 Mark II Alpha7 jadi kamera DSLR premium terbaik. | via tokopedia.com

Harga Rp 20 jutaan

Kamera DSLR terbaik yang pertama datang dari Sony, memiliki dimensi yang ringkas serta prosessor kelas atas, kamera ini bisa kamu miliki dengan harga kisaran Rp. 17 jutaan.

ILCE-7M2K α7 II (Alpha 7) ini cukup meramaikan dunia d’DSLR photo berkat fitur transfer file dari kamera ke gadget secara nirkabel, yakni melalui wifi yang dimilikinya.

Hal tersebut jelas saja sangat memudahkan para photographer yang ingin memamerkan hasil jepretannya ke media sosial tanpa tunggu lama dan ribet.

Sementara untuk proses pengambilan gambar, DSLR terbaik dari Sony ini dibekali dengan teknologi Bionz X yang bisa memproses hasil bidikan dengan sangat mengagumkan.

Hasil jepretan tersebut juga bisa kamu lihat dengan layar LCD seluas 3 inchi yang bisa diputar hingga 107°.

Baca Juga: Kamera Digital Murah Tapi Tokcer Harga Mulai Rp 1 Jutaan

#2. Nikon D5200

Nikon D5200
Nikon D5200 masuk dalam jajaran kamera DSLR terbaik. | via tokopedia.com

Harga Rp 4,9 jutaan

Nikon merupakan merk kamera dari Jepang yang menjadi salah satu pelopor dunia fotografi.

Jadi tidak heran, jika merk kamera ini banyak digunakan untuk aktivitas fotografer profesional dunia.

Namun jika kamu adalah pemula tidak perlu khawatir, Nikon juga mengeluarkan tipe untuk newbie, seperti Nikon D5200.

Salah satu fitur istimewa dari Nikon D5200 adalah LCDnya yang dapat diputar sehingga memudahkan untuk foto selfie.

Jika dibandingkan dengan hasil jepretan smartphone, tentu saja jauh lebih jernih dan berkualitas dengan DSLR, resolusinya pun lebih besar.

Baca Juga: 6 Kamera Digital untuk Pemula yang Terbaik di Kelasnya

#3. Canon EOS 1300D

Canon EOS 1300D
Canon EOS 1300D jadi pilihan fotografer pemula dan prosumer. | via tokopedia.com

Harga Rp 3 jutaan

Sama seperti Nikon, Canon juga termasuk salah satu pelopor dunia fotografi yang terkenal dengan reputasinya yang cukup baik.

Jika membicarakan DSLR, maka tidak jauh-jauh dari Nikon dan Canon.

Begitu sering merilis kamera DSLR terbaik, Canon juga menghadirkan tipe EOS 1300D yang cocok untuk pemula.

Desainnya yang elegan dan prestisi membuatnya mudah digunakan, bobotnya relatif ringan, serta memiliki sensor terbaik dikelasnya adalah sederet kelebihan yang dimiliki oleh Canon EOS 1300D ini.

Bobotnya yang ringan, membuat DSLR Canon bisa kamu jadikan alternatif untuk mengabadikan momen saat liburan.

Meskipun ringan, namun bodynya tetap terasa kokoh ketika digenggam.

Baca Juga: 5 Kamera Mobil Terbaik dengan Teknologi Terbaru (2021)

#4. Canon EOS 800D

Canon EOS 800D
Canon EOS 800D jadi pilihan prosumer dan pemula. | via digitalsmartprint.co.ke

Harga Rp 7 jutaan

Focus adalah hal yang sangat penting untuk sebuah gambar, pengambilan fokus yang cepat adalah salah satu kebutuhan bagi setiap photographer, baik itu pemula ataupun profesional.

Untuk menjawab hal tersebut, maka Canon merilis EOS 800D yang dibanderol dengan kisaran harga Rp. 7 jutaan.

Selain fitur autofocusnya yang dapat bekerja dengan cepat, kamera DSLR terbaik ini juga dibekali dengan 11 fitur lain.

Termasuk di dalamnya untuk foto wajah serta foto landscape.

Tidak hanya untuk foto, autofocus juga dapat kamu digunakan untuk mengambil video.

Kemudian layar LCD 3 inchi-nya dapat diputar untuk memudahkan kamu foto selfie maupun grouphie.

Baca Juga: Kamera Realme C11: Ini Hasil Foto HP Rp 1 Jutaan

#5. Nikon D5500

Nikon D5500
Nikon D5500 masuk dalam kategori kamera DSLR terbaik untuk pemula yang ingin serius mendalami fotografi. | via amazon.com

Harga Rp 6,5 jutaan

Nikon D5500 berhasil menyita perhatian pasar DSLR di Indonesia berkat kecanggihan teknologi yang dimilikinya.

Pengoperasian yang dijalan dengan layar LCD touchscreen, tentu saja menjadi daya tarik tersendiri bagi photographer pemula.

Tidak hanya sampai disitu, layar LCD berukuran 3 inchi tersebut memiliki kerapatan pixel yang sangat padat sehingga mampu menampilkan hasil jepretan kamu dengan kualitas kejernihan yang tinggi.

Sementara pada mekanisme fotografer, Nikon D5500 ini menggunakan teknologi 3D tracking untuk sensor autofocus-nya.

Sehingga memungkinkan kamu untuk mendapatkan hasil jepretan memukau yang sesuai dengan momen.

Hasil gambarnya juga bisa kamu transfer langsung ke gadget dengan teknologi WiFi yang dimilikinya.

Kamera DSLR terbaik Nikon ini termasuk dalam kamera dengan bobot yang relatif ringan dan desain yang compact sehingga mudah dibawa kemana saja.

Baca Juga: Review Nikon D5300: Spesifikasi, Fitur dan Hasil Kamera